Bee Gees - More Than A Woman
Mungkin tidak banyak yang tahu bahwa grup musik asal Inggris, Bee Gees
mempunyai sebuah lagu disko yang menceritakan tentang seorang waria yang
begitu dicintai pasangannya. Lirik dalam lagu itu menceritakan tentang
seorang pria yang mengagumi sosok teman (pria) yang sudah dikenalnya
sejak kecil, yang kemudian menjelma menjadi seorang perempuan cantik.
Lagu 'More Than A Woman' dirilis oleh Bee Gees di album soundtrack film 'Saturday Night Fever' pada 1977. Lagu ini juga banyak dinyanyikan ulang, oleh musisi dari Norwegia sampai Hong Kong. Ada juga yang merilisnya kembali dalam album acapella.
Lagu 'More Than A Woman' dirilis oleh Bee Gees di album soundtrack film 'Saturday Night Fever' pada 1977. Lagu ini juga banyak dinyanyikan ulang, oleh musisi dari Norwegia sampai Hong Kong. Ada juga yang merilisnya kembali dalam album acapella.
Rod Stewart - Da Ya Think I'm Sexy [*]No Rwe
Penyanyi rock senior yang satu ini menggambarkan tentang pasangan pria
dan wanita yang berada dalam sebuah bar dengan perasaan yang begitu
gugup. Rod Stewart menceritakan bahwa si wanita yang sudah menunggu lama
untuk berkencan, namun ternyata pria itu terlihat takut dengan jantung
yang berdetak cepat
Lagu ini muncul pada album 'Blondes Have More Fun' yang dirilis pada 1978. Lirik lagu ini ingin menjelaskan apakah sebagai seorang transgender, 'wanita' dalam video lagu ini sudah cukup seksi untuk sebuah ajakan berkencan. Hmm Anda yang menilainya!
Lagu ini muncul pada album 'Blondes Have More Fun' yang dirilis pada 1978. Lirik lagu ini ingin menjelaskan apakah sebagai seorang transgender, 'wanita' dalam video lagu ini sudah cukup seksi untuk sebuah ajakan berkencan. Hmm Anda yang menilainya!
The Kinks - Lola
The Kinks adalah grup musik lawas asal Inggris yang terbentuk pada 1964.
Mereka juga mempunyai cerita tentang seorang waria dalam lagu yang
berjudul 'Lola'. Lagu ini terinspirasi oleh manajer mereka sendiri yang
menghabiskan suatu malam di sebuah klab ternama di London dengan seorang
waria kulit hitam.
Lagu yang eksis pada era 70-an ini dirilis dalam album bertajuk 'Lola versus Powerman and Moneyground Part 1'. Lagu ini juga sempat menduduki puncak tangga lagu Inggris dan dinyanyikan ulang oleh beberapa penyanyi waria di seluruh dunia.
Lagu yang eksis pada era 70-an ini dirilis dalam album bertajuk 'Lola versus Powerman and Moneyground Part 1'. Lagu ini juga sempat menduduki puncak tangga lagu Inggris dan dinyanyikan ulang oleh beberapa penyanyi waria di seluruh dunia.
Lou Reed - Walk On The Wild Side
Sepertinya era 50-an juga ikut menyumbang lagu bertema 'nyentrik' ini,
lewat Lou Reed, seorang penyanyi dan penulis lagu Amerika yang sudah
memulai kariernya sejak 1964. Lagu 'Walk On The Wild Side' ditulis
setelah ia keluar dari grupnya pada 1972, dan masuk ke dalam daftar lagu
di album keduanya yang berudul 'Transformer'.
Lagu yang diproduseri oleh David Bowie ini secara lugas menceritakan tentang topik yang saat itu masih tabu, yaitu waria, gigolo sampai dengan seks oral. Lagu kontroversial ini sempat menduduki peringkat ke-16 dalam tangga lagu Billboard 200.
Lagu yang diproduseri oleh David Bowie ini secara lugas menceritakan tentang topik yang saat itu masih tabu, yaitu waria, gigolo sampai dengan seks oral. Lagu kontroversial ini sempat menduduki peringkat ke-16 dalam tangga lagu Billboard 200.
Naif - Posesif
Bagi grup musik Indonesia, bukanlah hal yang lumrah mengangkat tema
waria ke dalam lagu-lagunya. Tapi, salah satu yang sukses dengan tema
itu adalah Naif. Merilis lagu berjudul 'Posesif' pada 2000, Naif
kemudian berhasil mengangkat 'nama baik' waria dalam lagu maupun video
klipnya.
Naif ingin menyampaikan kepada semua orang bahwa menjadi waria adalah pilihan dengan tanggung jawab. Dalam video klipnya yang fenomenal itu, David Cs mengajak seorang waria bernama Joko Wiryanto Suwito alias Avi sebagai modelnya.
Naif ingin menyampaikan kepada semua orang bahwa menjadi waria adalah pilihan dengan tanggung jawab. Dalam video klipnya yang fenomenal itu, David Cs mengajak seorang waria bernama Joko Wiryanto Suwito alias Avi sebagai modelnya.